Pembangunan dan Investasi di IKN Tetap Berjalan, Menko Marves: Tak Ada Masalah

By DP
2 Min Read
Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, menegaskan bahwa pembangunan dan investasi di Ibu Kota Nusantara (IKN) tidak terpengaruh oleh pengunduran diri kepala dan wakil kepala Otorita IKN (OIKN). (Foto: Antara)

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, menegaskan bahwa pembangunan dan investasi di Ibu Kota Nusantara (IKN) tidak terpengaruh oleh pengunduran diri kepala dan wakil kepala Otorita IKN (OIKN).

“IKN itu tidak ada masalah,” ujar Luhut dalam Rapat Kerja bersama Badan Anggaran DPR RI yang disiarkan secara daring di Jakarta, Rabu, 5 Juni 2024.

Dilansir dari Antara, Luhut menekankan bahwa pembangunan dan investasi di IKN tetap berjalan lancar meski terjadi perubahan kepemimpinan di OIKN.

- Advertisement -

Baca Juga: Ini Tugas Baru Bambang Susantono Usai Mundur dari OIKN yang Diungkapkan oleh Jokowi

“Investasi dan pembangunan semua berjalan, kalau terjadi keterlambatan di sana sini itu merupakan hal biasa. Tidak ada isu,” katanya.

Luhut menjelaskan bahwa saat ini, Plt. Kepala OIKN dijabat oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono. Kemenko Marves turut membantu proses pembebasan lahan sekitar 2.000 hektare yang masih bermasalah di IKN.

Baca Juga: Fakta-fakta Jokowi Optimis Berkantor di IKN Juli 2024

“Apalagi sekarang tugas Plt.Kepala OIKN yakni Menteri PUPR beliau sangat cepat, kami membantu pembebasan lahan sekitar 2.000 hektare yang lebih kurang bermasalah, tapi saya kira dengan Badan Bank Tanah saya juga kerja samakan. Saya melihat secara keseluruhan itu akan bisa terselesaikan karena saya melihat semua bekerja secara terpadu,” ujarnya.

Leave a comment