Wali Kota Medan Bobby Nasution resmi menjadi kader Partai Gerindra pada, Senin (20/5/2024). Tak hanya resmi sebagai kader, Bobby juga resmi mendaftar sebagai Calon Gubernur (Cagub) Sumatera Utara (Sumut) melalui partai Prabowo Subianto itu.
“Bismillahirrahmanirrahim, per hari ini saya mendaftar sebagai kader Gerindra. Alhamdulillah langsung diterima oleh Ketua DPD (Gerindra) Sumatera Utara,” ujar Bobby Nasution.
Dalam kesempatan tersebut, Bobby juga mendaftarkan diri sebagai Cagub Sumut ke Partai Gerindra dan dirinya diterima langsung oleh Ketua DPD Gerindra Sumut Gus Irawan Pasaribu.
Baca juga: Bobby Nasution Berpeluang Didukung Gerindra Maju di Pilgub Sumut 2024
“Malam ini Bapak Bobby Nasution sudah ditetapkan sebagai kader Partai Gerindra dibuktikan dengan KTA (Kartu Tanda Anggota) Partai Gerindra yang akan diserahkan langsung kepada Pak Bobby,” kata Gus Irawan Pasaribu.
Gus Irawan juga menyebutkan bahwa Wali Kota Medan tersebut sudah mendaftar sebagai Cagub Sumut melalui partainya.
“Tadi juga sudah mendaftar sebagai calon Gubernur Sumatera Utara dari Partai Gerindra,” ucap Gus Irawan.
Sebagaimana diketahui, Bobby sendiri sebelumnya sudah mengambil formulir pendaftaran cagub Sumut ke Partai Amanat Nasional (PAN) pada, Sabtu (18/5/2024). Bobby diwakili oleh kerabatnya dalam mengambil formulir tersebut.
Baca juga: Ketua Golkar Sumut Ambil Formulir Calon Gubernur ke PKS
Tak hanya itu, dirinya juga telah mendapatkan surat tugas dari Partai Golkar sebagai cagub Sumut. Namun selain Bobby, Ketua DPD Golkar Sumut Musa Rajekshah juga mendapat surat tugas dari partai berlambang pohon beringin itu.