Sayur lodeh dikenal luas di berbagai wilayah Indonesia. Masakan ini memang kerap menjadi menu favorit banyak orang di berbagai daerah. Menu masakan ini kerap menjadi hidangan sebagai pelengkap nasi.
Cara pembuatan sederhana dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan, menjadikan sayur lodeh menjadi menu andalan banyak keluarga. Terbuat dari santan dengan isian aneka sayur dan bumbu-bumbu rempah, demikian kesederhanaan bahan-bahan pembuatan sayur lodeh.
Meski keberadaan sayur lodeh ini dikenal luas di beberapa wilayah Indonesia, tapi ada yang jadi pembeda dengan keberadaan sayur lodeh khas Jawa, yakni selalu menggunakan terasi sebagai tambahan bumbu.
Bila umumnya isian sayur lodeh terdiri dari terung, kacang panjang, labu siam, atau nangka, namun kali ini Inversi ingin membagikan resep dan cara memasak sayur lodeh dengan bahan rebung khas Jawa.
Baca juga: Resep dan Cara Memasak Rebung Tumis yang Enak dan Lezat
Bagaimana cara memasak sayur lodeh rebung khas Jawa, serta apa-apa saja bahan-bahan atau bumbunya? Berikut informasi selengkapnya.
Resep Sayur Lodeh Rebung Khas Jawa
Total Waktu Pembuatan: 60 Menit
Jumlah Penyajian: 30 Porsi
Bahan-bahan:
- 1.5 liter santan segar
- 2 lembar daun salam
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 5 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 2 buah cabe merah, iris serong ripis
- 5 buah cabe rawit merah, iris kasar
- 5 helai kacang panjang, potong 2 cm
- 50 g daun melinjo muda
- 150 g labu siam, potong dadu kecil
- 5 buah jagung muda, potong kecil
- 200 g rebung muda, iris tipis
- Haluskan:
- 3 cm kencur
- 1 potong terasi
2 butir kemiri
2 sdt garam
Cara Memasak Sayur Lodeh Rebung Khas Jawa
- Didihkan santan dalam panci. Tambahkan daun salam dan lengkuas dan bumbu halus. Masak hingga mendidih.
- Tambahkan bawang merah, bawang putih, cabe, dan didihkan kembali.
- Masukkan kacang panjang, daun melinjo, labu siam, jagung muda dan rebung. Didihkan dengan api kecil hingga seluruh sayuran lunak.
- Angkat dan sajikan hangat.
Sayur lodeh rebung khas Jawa ini akan lebih gurih dan enak bila memakai kelapa parut segar sebagai bahan santannya. Kekentalan santan bisa disesuaikan dengan selera.
Baca juga: Resep dan Cara Memasak Sayur Lodeh Sunda yang Sederhana tapi Enak
Begitu juga agar rebung tak berbau pesing, pilih pucuk rebung muda dan rebus dengan air kelapa hingga empuk. Untuk isian lodeh, dapat ditambahkan dengan tempe atau tahu sesuai selera.