Kabar baik untuk kalian para penggemar Charlie Puth. Musisi asal Amerika Serikat ini dikonfirmasi akan menggelar konser di Jakarta pada 8 Oktober 2023 mendatang.
Konser bertajuk he “Charlie” Live Experience itu akan berlangsung di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara.
Sebelum tur di Indonesia, Charlie Puth dijadwalkan manggung di Bangkok, Thailand.
“ASIA. Pre sale access if you’re on my newsletter!” kata Charlie Puth dalam unggahan yang mengonfirmasi jadwal turnya.
Tiket Konser Charlie Puth
Terkait dengan tiket konser Charlie Puth, pejualan tiket dan paket VIP “The Charlie’j Live Experience in Jakarta” seperti disiarkan keterangan pers, promotor PK Entertainment pada Jumat, 9 Juni 2023.
Tiket konser diumumkan akan tersedia mulai 13 Juni 2023 pukul 10.00 hingga 23.59 WIB untuk presale dan 16 Juni 2023 pukul 10.00 WIB untuk public on-sale di charlieputhinjakarta.com.
Harga Tiket Konser
Tiket konser akan dibagi menjadi empat kategori utama dan dua paket tambahan, dimulai dari Rp1,55 juta hingga Rp5,35 juta.
Sekedar informasi, setelah dari Jakarta, pelantun lagu “We Don’t Talk Anymore” tersebut akan bertolak ke Singapura pada 10 Oktober, lanjut ke Tokyo pada 17-18 Oktober, kemudian berakhir di Seoul pada 20-21 Oktober.
Karir Charlie Puth
Sekedar informasi, sepanjang karir Charlie Puth, ia telah mengumpulkan delapan single multu-platinum, empat nominasu GRAMMY, tiga Billboard Music Awards, Critic’s Choice Award dan nominasi Golden Globe.
Album penuhnya yang dinominasikan GRAMMY 2018 berjudul “Voicenotes” mendapatkan RIAA Certifield Gold empat hari setelah dirilis dan telah mencatat lebih dari 5,6 miliar streaming di seluruh dunia.
Saat berkolaborasi dengan Gabby Barret tahun 2020 untuk remix “I Hope” yang menampilkan single hit “Left and Right” feat Jung Kook dari grup idola K-Pop Bangtan Sonyeondan (BTS), “That’s Hilarious” dan “Light Switch”.
Tahun 2021, Charlie Puth juga ikut menulis dan memproduseri single pemecah rekor The Kid Laroi dan Justin Bieber, “Stay” yang memegang gelar terlama di tangga lagu Billboard Global 200.