Remaja perempuan inisial KS yang saat ini masih berumur 17 tahun tega membunuh ayah kandungnya sendiri karena sakit hati sering dipukuli hingga dituding mencuri.
Sosok KS membuat publik penasaran karena nekat membunuh ayah kandungnya. Namun setelah ditangkap dan diperiksa oleh pihak kepolisian, pelaku sehari-harinya lebih banyak hidup di jalanan.
Pernyataan itu disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi pada Selasa, 25 Juni 2024.
KS Pengamen Jalanan
Ade mengatakan bahwa pelaku berprofesi sebagai pengamen jalanan. Bahkan KS juga bergabung dengan kelompok anak punk.
“Pekerjaan anak ini ngamen, anak-anak punk,” kata Ade, Senin, 24 Juni 2024.
Hal yang sama juga disampaikan oleh tetangga korban dan pelaku. Tetangga mengatakan pelaku sehari-harinya sebagai pengamen di kawasan Depok, Jawa Barat.
“Pengamen ondel-ondel gitu, cuman di wilayah Depok,” lanjutnya.
Baca Juga: Virgoun dan Wanita Inisial PA Jadi Tersangka, Pemasok Sabu Terungkap
Ia mengungkapkan bahwa pelaku jarang pulang ke rumah SS. Korban pun hanya tinggal bersama anak keduanya inisial P (16) di toko perabot tersebut.
Pelaku dan P lanjut tetangganya itu sudah putus sekolah sejak mereka duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).