INVERSI.ID – Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, mengunjungi warga Kampung Susun Bayam di Jalan Tongkol, Kelurahan Ancol, Jakarta Utara, pada Kamis, 26 September 2024. Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap permasalahan hunian warga setempat.
Dalam pertemuan tersebut, Pramono Anung menyerahkan pakta integritas yang telah ditandatangani bersama pasangannya, Rano Karno, dengan tujuan menyelesaikan masalah warga.
“Ini sebagai bukti bahwa kami, saya dan Bang Doel, betul-betul berkomitmen menyelesaikan permasalahan kampung bayam,” ungkap Pramono di hadapan warga.
Baca Juga: Alasan Pramono Anung Silaturahmi ke DMI Jakarta Saat Hari Pertama Kampanye Pilkada
Pramono juga menyatakan bahwa solusi dapat dicapai melalui dialog antara warga, Wali Kota, dan Jakpro, serta melibatkan lembaga independen seperti LBH jika diperlukan.
“Bahkan jika diperlukan mengundang lembaga independen seperti LBH. Tapi spiritnya menyelesaikan masalah, bukan menambah masalah atau kemudian menggunakan kekuasaan untuk melakukan penekanan kepada yang lemah,” tegas mantan Sekretaris Kabinet itu.