Belum Menerima Update Windows 11 24H2? Coba Cara Ini!

By DP
3 Min Read
Microsoft akhirnya meluncurkan update besar terbaru, Windows 11 24H2, yang menawarkan berbagai peningkatan fitur dan performa. Namun, tidak semua pengguna langsung menerima pembaruan ini di opsi update otomatis, karena Microsoft merilisnya secara bertahap. (Foto: Antara)

INVERSI.ID – Microsoft akhirnya meluncurkan update besar terbaru, Windows 11 24H2, yang menawarkan berbagai peningkatan fitur dan performa. Namun, tidak semua pengguna langsung menerima pembaruan ini di opsi update otomatis, karena Microsoft merilisnya secara bertahap.

Jika kamu ingin segera meng-upgrade sistem, ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mendapatkan update Windows 11 24H2 lebih cepat.

Baca Juga: Respons Microsoft soal Fitur AI Baru Windows 11 yang Bernama Recall Mendadak Hilang

- Advertisement -

Cara Install Windows 11 24H2 Lewat Windows Update

  • Buka Pengaturan Pembaruan Windows
  • Tekan tombol Win di keyboard, lalu ketik Check for Updates dan tekan Enter.
  • Aktifkan Opsi Update Terbaru
  • Pastikan opsi Get the latest updates as soon as they’re available aktif. Opsi ini membantu perangkat mendeteksi update yang baru dirilis.
  • Periksa Kembali Update
  • Klik Recheck for updates untuk memindai update terbaru yang mungkin tersedia.
  • Download & Install
  • Jika update Windows 11 24H2 muncul, pilih Download & Install. Setelah proses selesai, restart PC sesuai instruksi agar pembaruan terpasang sempurna.

Karena update ini dirilis bertahap, mungkin saja perangkatmu belum mendapatkan notifikasi update meski sudah melakukan langkah di atas. Selain itu, pastikan perangkat kamu telah memenuhi persyaratan minimal yang ditetapkan Microsoft.

Sebelum mencoba meng-upgrade, pastikan perangkatmu memenuhi spesifikasi berikut:

  • Prosesor: Minimal 1 GHz dual-core
  • RAM: 4 GB
  • Penyimpanan: 64 GB
  • UEFI & Secure Boot
  • TPM 2.0 (bisa diatasi dengan tweak registry jika tidak ada)
  • Instruksi Prosesor: SSE4.2 & POPCNT (umumnya hanya berpengaruh pada prosesor lama)

Untuk pengalaman optimal, disarankan menggunakan RAM 16 GB dan SSD 256 GB. Jika ingin menikmati fitur AI eksklusif seperti Recall AI dan Copilot+, pastikan perangkat memiliki NPU atau chip seperti Snapdragon X Elite.

Leave a comment