Fakta-fakta Elon Musk Berhasil Tanam Chip Neuralink di Manusia

By DP
3 Min Read
Elon Musk mengumumkan bahwa Neuralink telah berhasil melakukan penanaman implan ke otak manusia melalui akun X atau Twitter miliknya. (Foto: Pixabay)

Fakta-fakta Elon Musk mengumumkan bahwa Neuralink telah berhasil melakukan penanaman implan ke otak manusia melalui akun X atau Twitter miliknya.

Ia menyatakan bahwa prosedur penanaman itu sukses, dan pasien yang menjalani operasi pulih dengan baik hanya dalam sehari.

Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang

- Advertisement -

Neuralink telah memulai operasi pada pasien manusia setelah mendapatkan persetujuan dari Food and Drug Administration (FDA) Amerika Serikat. Uji klinis pertama pada pasien manusia dilakukan pada akhir tahun sebelumnya.

Selama uji coba, Neuralink berfokus pada memberikan kemampuan kepada manusia untuk mengendalikan kursor komputer atau keyboard hanya dengan menggunakan pikiran mereka, dengan tujuan menciptakan Brain-Computer Interfaces (BCI).

Baca Juga: Fakta-fakta Perkembangan AI Buat Serangan Ransomware Makin Gencar

Sasaran uji coba adalah pasien yang menderita quadriplegia akibat cedera tulang belakang atau amyotrophic lateral sclerosis (ALS), juga dikenal sebagai penyakit Lou Gehrig.

Penyakit ini merupakan penyakit neurodegeneratif progresif yang membatasi fungsi sel-sel saraf di otak dan sumsum tulang belakang.

Leave a comment