Fakta-fakta HyperOS Pengganti MIUI yang Dipensiunkan Xiaomi, Dianggap Tandai Momen Sejarah

By DP
2 Min Read
Xiaomi telah memperkenalkan sistem operasi terbaru mereka, yang diberi nama HyperOS, sebagai penerus dari OS sebelumnya, MIUI yang dipesiunkan. Serta menggapnya sebagai tanda sebuah momen bersejarah. (Foto: Twitter/@leijun)

Xiaomi telah memperkenalkan sistem operasi terbaru mereka, yang diberi nama HyperOS, sebagai penerus dari OS sebelumnya, MIUI yang dipesiunkan. Serta menggapnya sebagai tanda sebuah momen bersejarah.

Dalam unggahan terbarunya di akun pribadinya, CEO Xiaomi, Lei Jun, juga mengungkapkan rencana perusahaan teknologi Tiongkok ini untuk meluncurkan HyperOS dengan debutnya di seri smartphone Xiaomi 14.

Alvin Tse, Wakil Presiden Xiaomi Global, turut mengungkapkan bahwa HyperOS akan secara bertahap menggantikan MIUI di masa mendatang.

- Advertisement -

Mengenal HyperOS Xiaomi

Dalam beberapa komentar di akun pribadinya, Alvin juga menyatakan bahwa HyperOS Xiaomi direncanakan akan diluncurkan secara global pada tahun 2024 mendatang, dengan pengembangan sepenuhnya mengadopsi arsitektur baru.

Baca Juga: Fakta-Fakta Oklin Fia, Selebgram yang Viral Jilat Batang Es Krim

Meskipun HyperOS masih berasal dari proyek Android Open Source, namun akan disatukan dengan platform IoT Xiaomi, yaitu Vela.

Lei Jun menyatakan bahwa OS baru ini, yang menggantikan MIUI, akan menempatkan “manusia di pusat ekosistem”, memungkinkan mereka untuk terhubung dengan orang lain, kendaraan, dan rumah.

Sejarah MIUI

MIUI pertama kali diperkenalkan pada tanggal 16 Agustus 2010, dan basis penggunaannya terus tumbuh hingga mencapai lebih dari satu miliar.

Tampilan pengguna yang awalnya hanya memiliki empat fungsi umum, kini telah berkembang menjadi layanan lintas perangkat untuk telepon dan peralatan rumah tangga.

Perjalanan persiapan Xiaomi untuk HyperOS dimulai sejak tahun 2014, saat tren Internet of Things (IoT) mulai muncul. Perusahaan mengambil langkah pertama pada tahun 2017, lalu mulai mengembangkan ekosistem baru untuk perangkat dan aplikasi dengan tujuan menghubungkan “puluhan miliar perangkat” di masa depan, dan langkah pertamanya adalah seri Xiaomi 14.

Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang

Sementara itu, Xiaomi 14 sendiri belum memiliki tanggal rilis resmi, meskipun rumor terbaru mengindikasikan bahwa kemungkinan akan diluncurkan pada tanggal 27 Oktober 2024. Smartphone Xiaomi ini juga disebut-sebut akan dilengkapi dengan chipset terbaru dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 8 Gen 3.

Leave a comment