Gawat Nih! Elon Musk Sebut AI Bakal Ambil Alih Semua Pekerjaan Manusia Masa Depan

By DP
3 Min Read
Elon Musk, miliarder yang memimpin Tesla dan SpaceX, percaya bahwa kecerdasan buatan (AI) akan menggantikan semua pekerjaan manusia di masa depan. (Foto: Pixabay)

Elon Musk, miliarder yang memimpin Tesla dan SpaceX, percaya bahwa kecerdasan buatan (AI) akan menggantikan semua pekerjaan manusia di masa depan. Meski begitu, ia berpendapat bahwa hal ini tidak sepenuhnya buruk.

“Mungkin tidak ada satupun dari kita yang akan memiliki pekerjaan,” kata Musk saat membahas AI dalam sebuah konferensi teknologi.

Berbicara secara virtual melalui webcam di acara VivaTech 2024 yang berlangsung di Paris, Musk menggambarkan pekerjaan di masa depan sebagai sesuatu yang opsional.

- Advertisement -

“Jika Anda ingin melakukan pekerjaan yang mirip dengan hobi, Anda dapat melakukan pekerjaan,” ujar Musk.

Baca Juga: Bakal Bangun Supercomputer untuk Pengembangan Chatbot AI Grok, Elon Musk Butuhkan Miliaran Dolar

“Namun jika tidak, AI dan robot akan menyediakan barang dan jasa apa pun yang Anda inginkan,” lanjutnya.

Menurut Musk, agar skenario ini berhasil, diperlukan pendapatan tinggi universal atau universal high income. Secara sederhana, ini adalah pendapatan dasar universal yang cukup tinggi untuk dianggap “tinggi”.

Pendapatan dasar universal (UBI) adalah konsep di mana pemerintah memberikan sejumlah uang kepada semua orang tanpa memandang pendapatan mereka.

“Tidak akan ada kekurangan barang atau jasa,” tambahnya.

Baca Juga: Momen Pertemuan Jokowi dan Elon Musk, Bahas Transformasi Digital hingga Pengembangan Investasi Indonesia

Leave a comment