Gemini Live Kini Tersedia di Android: Fitur, Cara Akses, dan Keunggulan

By DP
3 Min Read
Google kembali membuat gebrakan dengan meluncurkan asisten AI terbarunya, Gemini Live, secara gratis bagi seluruh pengguna Android. Sebelumnya, layanan ini hanya dapat dinikmati oleh pelanggan berlangganan Gemini Advanced dengan biaya USD 20 per bulan. Namun, kini semua pengguna Android dapat mengakses Gemini Live dengan mudah hanya dengan mengunduh aplikasi Gemini dari Google Play Store. (Foto: Pixabay)

INVERSI.ID – Google kembali membuat gebrakan dengan meluncurkan asisten AI terbarunya, Gemini Live, secara gratis bagi seluruh pengguna Android. Sebelumnya, layanan ini hanya dapat dinikmati oleh pelanggan berlangganan Gemini Advanced dengan biaya USD 20 per bulan. Namun, kini semua pengguna Android dapat mengakses Gemini Live dengan mudah hanya dengan mengunduh aplikasi Gemini dari Google Play Store.

Gemini Live memang baru mendukung bahasa Inggris, namun tetap menjadi asisten yang sangat berguna bagi banyak orang. Untuk pengguna perangkat terbaru Google, seperti Pixel 9 dan Pixel 9 Pro, mengakses Gemini Live sangatlah mudah. Cukup buka aplikasi Gemini dan klik ikon “Live” di pojok kanan bawah layar.

Baca Juga: Google Doodle Rayakan Ulang Tahun A.T. Mahmud, Pencipta Lagu Anak Legendaris

- Advertisement -

Gemini Live menawarkan sepuluh pilihan suara yang dinamai berdasarkan rasi bintang, memberikan kesempatan bagi pengguna untuk memilih suara yang paling mereka sukai. Hal ini menambah sentuhan personal dalam interaksi sehari-hari dengan AI.

Asisten AI ini bekerja serupa dengan Google Assistant atau Alexa, mampu memahami bahasa sehari-hari dan berkomunikasi dengan lebih alami. Gemini Live juga mampu membantu pengguna brainstorming, melakukan multitasking, dan memberikan respons yang cepat serta relevan.

Leave a comment