Google Maps Permudah Laporan Insiden di Android Auto, Buat Perjalanan Lebih Lancar

By DP
2 Min Read
Pernahkah Anda menemukan jalan rusak, kecelakaan, atau kemacetan lalu lintas saat berkendara? Sekarang, melaporkannya jadi lebih mudah dengan fitur pelaporan insiden di Google Maps yang hadir di Android Auto! (Foto: Pixabay)

Lebih dari Sekedar Navigasi

Selain fitur pelaporan insiden, Android Auto terus berkembang dan menghadirkan pengalaman berkendara yang lebih nyaman dan menghibur.

Sekarang, Anda dapat bergabung dengan rapat virtual Zoom atau Webex melalui layar mobil, sehingga Anda tidak perlu repot mencari ponsel saat sedang berkendara.

Anda juga dapat menikmati konten favorit dari Prime Video di mobil, sambil menunggu anak pulang sekolah atau istri berbelanja.

- Advertisement -

Baca Juga: Fakta-fakta Fitur AI di Google Maps, Buat Pengguna Kendaraan Listrik Lebih Nyaman?

Google juga sedang mengembangkan dukungan untuk kunci mobil digital, yang memungkinkan Anda membuka kunci, mengunci, dan menyalakan mobil hanya dengan ponsel.

Dengan semua fitur canggih ini, Android Auto semakin mempermudah dan memperkaya pengalaman berkendara Anda.

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.

Leave a comment