4. realme 11 Pro+ 5G
realme 11 Pro+ juga tak boleh ketinggalan dari daftar ponsel pintar mid range dengan kemampuan ponsel kelas atas.
Dirilis pada pertengahan Juli 2023, realme 11 Pro+ fokus pada keunggulan fotografi dengan kamera 200 MP dengan 4 kali superzoom.
Spesikasi tersebut memungkinkan hasil jepretan gambar seolah terasa diambil oleh fotografer profesional. Untuk kamera depannya, Realme menyematkan kamera berukuran 32 MP.
Dari segi desain, bisa dibilang desainnya sangat unik memberikan kesan vintage dengan tampilan kamera belakang yang berada di tengah khususnya untuk warna Sunrise Beige rancangan desainer asal Milan, Prancis.
Baca juga: Spesifikasi dan Harga Realme C67 yang Resmi Rilis di Indonesia
Pada dapur pacu, ponsel pintar ini dilengkapi dengan chipset Dimensity 7050 5G. Hadir dengan layar AMOLED 6,7 inci, ponsel pintar ini memiliki refresh rate 120 Hz.
Membahas daya, ponsel pintar ini hadir dengan baterai 5000 mAh dan dukungan pengisian daya terbesar di antara para pesaingnya yaitu 100W.
realme 11 Pro+ 5G hadir dengan warna lainnya Oasis Green dibanderol seharga Rp6.999.000 untuk RAM 12 GB dan ROM 512 GB.