WCG 2024 Festival: Dua Hari Penuh Keseruan, Hiburan dan Kompetisi di ICE BSD

By Ade Kurniawan
4 Min Read
WCG Festival Jakarta

INVERSI.ID – World Cyber Games (WCG) 2024 Festival telah resmi dimulai dan akan berlangsung di ICE BSD pada tanggal 31 Agustus hingga 1 September 2024. Festival esports internasional ini merupakan puncak dari rangkaian acara WCG tahun 2024 dan menawarkan berbagai hiburan serta kompetisi yang menarik.

Selama dua hari, pengunjung dapat menikmati pertunjukan dari lebih dari 150 influencer global, serta penampilan spesial dari Tiara Andini dan JKT48.

Beragam Aktivitas di WCG Festival

WCG Festival menghadirkan tiga panggung utama dengan berbagai hiburan, yaitu Stage W, Stage C, dan Stage G. Di setiap panggung, pengunjung akan disuguhi berbagai program hiburan seru, termasuk WCG Rivals, Creator Rumble: 60, Cosplay Contest, Lokapala Special Showcase, dan mini game show. Setiap akhir hari, pengunjung juga akan disuguhi penampilan spesial dari JKT48 dan Tiara Andini.

- Advertisement -

Kompetisi Creator Rumble: 60

Salah satu program utama di WCG 2024 Festival adalah Creator Rumble: 60, sebuah kompetisi global yang melibatkan 60 influencer dari seluruh dunia. Kompetisi ini akan diikuti oleh 20 tim yang masing-masing terdiri dari tiga anggota. Setiap tim akan bertarung dalam empat ronde dan memainkan empat judul game berbeda, yaitu Freefire, The Finals, Chained Together, dan Fall Guys. Total hadiah yang diperebutkan dalam kompetisi ini mencapai Rp 600.000.000. Beberapa konten kreator ternama dari Indonesia, seperti Windah Basudara, Dean KT, Ibnu Wardani, Shandy Luo, dan banyak lagi, turut ambil bagian dalam acara ini.

Leave a comment