Fakta-fakta Apple Vision Pro, sebuah headset canggih berteknologi augmented reality atau AR yang tengah viral di media sosial.
Melalui penggabungan elemen virtual reality (VR) dan augmented reality (AR), headset mixed reality ini menawarkan pengalaman yang menakjubkan bagi pengguna tanpa tanding.
Dijual dengan harga USD 3.500 atau sekitar Rp55 juta, Apple Vision Pro memang tergolong mahal. Namun, antusiasme pasar terhadap teknologi ini terbukti dari tingginya minat pembelian.
Selama periode pre-order selama 10 hari, dari 19 hingga 28 Januari, lebih dari 200 ribu unit Vision Pro telah terjual, menciptakan dampak positif dalam adopsi perangkat realitas campuran (XR).
Diperkenalkan dalam WWDC 2023, Vision Pro bukanlah sekadar headset AR atau VR biasa. Harga premiumnya sebanding dengan berbagai fitur istimewa yang ditawarkannya.
Baca Juga: Dibanderol Rp 55 Jutaan, Apple Vision Pro Malah Laku Keras Sebanyak 200 Ribu Unit
Vision Pro tidak hanya mengakomodasi berbagai aktivitas, mulai dari pekerjaan hingga menonton film dengan layar virtual selebar 30 meter, tetapi juga menawarkan desain ergonomis yang terbuat dari aluminium istimewa dengan perisai kokoh dan tali besar serta lembut di bagian belakang untuk kenyamanan maksimal.