Gagalkan Penipuan Rp 112 T di App Store, Apple: Lindungi Keamanan

By DP
4 Min Read
Gagalkan Penipuan Rp 112 T di App Store, Apple: Lindungi Keamanan (Foto: Pixabay)

Apple mengungkap telah berhasil menghindari penipuan senilai lebih dari USD 1,8 miliar di App Store sepanjang tahun 2023, yang setara dengan sekitar Rp 27 triliun.

Jika ditotal dalam empat tahun terakhir, perusahaan teknologi asal Cupertino tersebut telah mencegah transaksi potensial penipuan senilai lebih dari USD 7 miliar atau Rp 112 triliun.

Perusahaan menegaskan bahwa mereka telah mengalokasikan sumber daya dan perangkat yang diperlukan untuk menjaga keamanan dan kepercayaan pengguna serta pengembang di App Store.

- Advertisement -

“Apple akan terus berinvestasi dalam komitmen jangka panjangnya untuk melindungi kualitas dan keamanan App Store demi kepentingan seluruh pengguna dan pengembang,” ujar perusahaan dalam keterangan resminya.

Baca Juga: Hadirkan Transkripsi AI untuk Voice Memos dan Notes, Apple: Semua di iOS 18

Dalam laporan tahunannya, Apple mengungkapkan bahwa lebih dari 14 juta kartu kredit yang dicuri telah diblokir dan lebih dari 3,3 juta akun telah dilarang melakukan transaksi di App Store.

Pada tahun 2023, Apple berhasil mencegah lebih dari 3,5 juta transaksi penipuan yang melibatkan kartu kredit yang dicuri dan melarang lebih dari 1,1 juta akun untuk melakukan pembelian di App Store.

Baca Juga: Apple Klaim Chip M4 Terbaru Sangat Cepat Saat Luncurkan iPad Pro

“Apple menangani penipuan kartu kredit dengan sangat serius dan terus berkomitmen untuk melindungi App Store dan penggunanya,” tambah perusahaan.

Leave a comment