Bahan bakar minyak (BBM) sudah tidak tergolong murah. Para pengendara baik motor ataupun mobil harus memutar otak agar kantong gak boros. Sebagai pengguna mobil, Anda tentu perlu mencari cara agar kendaraan dapat irit BBM.
Mobil irit bensin tentu sangat didambakan untuk menekan pengeluaran. Apa saja yang membuat mobil atau kendaraan operasional boros? Lalu bagaimana pengguna mobil dalam mencari cara agar kendaraan dapat irit BBM? Simak penjelasan berikut ini!
Pahami Penyebab Bahan Bakar Mobil Boros
Mobil yang boros bahan bakar bisa menjadi sumber masalah. Tidak hanya bikin kantong tipis, sparepart kendaraan pun bisa terkena imbasnya. Berikut penyebab yang perlu dihindaru untuk menghemat BBM mobil.
Filter Bensin Kotor
Filter bensin merupakan spare part yang mesti dibersihkan tepat waktu. Hal ini agar bensin yang digunakan ke ruang bakar selalu bersih. Jika bensin yang dipasok kotor, bensin bisa lebih boros karena kotoran ikut masuk ke ruang bakar. Filter bensin perlu rutin dibersihkan dan diganti setiap 30 ribu hingga 40 ribu kilometer.
Baca juga: Waspadai Musim Hujan, Ini 5 Tips Mengendarai Mobil Listrik Agar Awet
Terlambat Ganti Oli
Menunda servis berpotensi membuat bahan bakar menjadi boros. Ini karena oli yang seharusnya rutin diganti tidak dipenuhi. Jarak rata-rata setiap mobil untuk ganti oli adalah sekitar 5.000 km. Jika melewati jarak tersebut, oli akan mengalami penurunan kualitas yang menyebabkan bensin menjadi boros.