Banyak Mahasiswa Mampu! Ini Cara Lapor Penyalahgunaan KIP Kuliah 2024

By Anisa
3 Min Read
Ini Cara Lapor Penyalahgunaan KIP Kuliah 2024 (Foto: Instagram/@infokipkuliah)

Penyalahgunaan Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIPK) masih menjadi perbincangan di media sosial. Para netizen pun geram dengan gaya hidup beberapa mahasiswa penerima KIPK.

Hal ini pun berawal saat mahasiswi Universitas Diponegoro (Undip) inisal CMJ kerap memamerkan gaya hedonnya di media sosial, padahal ia terdaftar sebagai penerima bantuan KIP Kuliah.

Menanggapi hal itu, Manajer Layanan Terpadu dan Humas Undip Utami Setyowati mengatakan bahwa awalnya CMJ memenuhi syarat sebagai penerima KIP Kuliah.

- Advertisement -

Memutuskan menjadi konten kreator, CMJ pun menerima pemasukan dari membuat konten di media sosialnya. Karena itu, kini CMJ pun mengundurkan diri dari penerima bantuan KIP Kuliah.

Tidak hanya perguruan tinggi itu saja, namun masih ada mahasiswa perguruan tinggi lainnya penerima bantuan KIPK, padahal mampu secara ekonomi.

Setelah ramai di media sosial, para netizen yang mengetahui ada yang menyalahgunakan program tersebut. Bisa dilaporkan ke Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek).

Cara Lapor Penyalahgunaan KIP Kuliah 2024

  • Email: kip.kuliah@kemdikbud.go.id
  • Instagram: @puslapdik_dikbud.

Semua laporan pasti akan segera ditindaklanjuti. Pihak Puslapdik akan melakukan monitoring dan melaporkan temuan tersebut ke Inspektorat Jenderal (Itjen) Kemendikbud Ristek agar segera dilakukan audit.

Jika ditemukan adanya unsur korupsi, persoalan ini pun bisa diteruslan ke aparat penegak hukum.

Baca Juga: Apa Itu IISMA, Bagaimana Cara Daftar dan Syarat Mengikutinya?

Leave a comment