Perkenalkan fitur notes hingga follow, Google persilakan para pengguna untuk keluarkan uneg-unegnya di pencarian dalam Google Search. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menambahkan catatan pada hasil pencarian yang mereka temukan di web.
Fitur Notes memberikan kesempatan kepada pengguna untuk menyampaikan pemikiran pribadi dan wawasan terkait topik pencarian tertentu.
Namun, penting untuk memahami bahwa catatan dalam pencarian google itu tidak bersifat pribadi dan dapat diakses secara publik oleh siapa pun yang mencari topik yang sama.
Google meyakini bahwa pendekatan ini akan menambahkan “lapisan wawasan manusia yang berguna pada hasil penelusuran.”
Karena Catatan dapat terindeks di web terbuka, pengguna dapat berbagi catatan tersebut langsung melalui tautan email, bukan hanya melalui hasil pencarian.
Untuk menggunakan fitur ini, pengguna harus terlebih dahulu mengaktifkannya melalui Search Labs. Setelah diaktifkan, tombol untuk menambah dan melihat catatan akan muncul di bawah hasil pencarian dan artikel.
Baca Juga: Dampak Pernyataan Kontroversial Elon Musk, Apple Akhirnya Berhenti Beriklan di X
Pengguna dapat menyesuaikan catatan mereka dengan font dan gambar berwarna agar tampilannya lebih menarik. Mereka juga dapat mengunjungi halaman pencarian Google mana pun dan melihat catatan yang ditambahkan oleh orang lain.