INVERSI.ID – Di zaman sekarang, makeup udah jadi hal yang biasa buat para remaja. Walau belum punya penghasilan sendiri, tampil cantik dengan makeup tetap bisa dilakukan, bahkan dengan budget yang ramah kantong!
Beauty vlogger Tasya Farasya punya tips makeup natural yang cocok buat anak sekolah. Lewat video di kanal YouTube-nya berjudul “Makeup ke Sekolah Anti Dimarahin Guru”, Tasya berbagi tutorial makeup simpel yang tetap bikin kamu tampil fresh dan natural.
Yuk, intip langkah-langkahnya!
1. Pakai Moisturizer (Pelembap)
Langkah pertama yang wajib kamu lakukan adalah memakai pelembap. Menurut Tasya, pelembap penting banget karena kulit remaja perlu perlindungan dari udara panas dan kering, terutama saat di sekolah.
“Kalian harus pakai pelembap, karena kalau nggak dirawat dari SMA, nanti bakal nyesel pas umur 25-an,” kata Tasya.
Produk yang dia gunakan adalah Safi Dermasafe, yang harganya sekitar Rp 105 ribu-an.
2. Gunakan CC Cream dengan SPF
Setelah pelembap, lanjutkan dengan CC cream yang mengandung tabir surya. Tasya menyarankan untuk memilih produk dengan SPF tinggi, seperti SPF 50, biar kulit tetap terlindungi.
“Kalian wajib pakai SPF setiap hari. Ini penting banget buat kulit,” tambah Tasya.
Produk yang dia gunakan adalah Emina City Chic CC Cream, yang harganya sekitar Rp 50 ribuan. Tasya juga menekankan, remaja nggak perlu pakai foundation atau makeup berat lainnya karena bisa mengganggu regenerasi kulit.
3. Aplikasikan Bedak Tabur Tipis-tipis
Buat remaja yang kulitnya berminyak, pakai bedak tabur adalah langkah penting. Tapi ingat, gunakan tipis-tipis aja biar nggak kelihatan tebal. Untuk kulit normal, langkah ini bisa dilewati.
Produk yang Tasya rekomendasikan adalah Ponds Instabright Tone Up Milk Cream, yang harganya sekitar Rp 24 ribuan.
4. Blush On Natural, Jangan Berlebihan
Perona pipi bikin wajah terlihat lebih segar, tapi jangan sampai warnanya terlalu mencolok atau diaplikasikan terlalu tebal. Pilih warna yang natural, seperti peach.
Tasya memakai Emina Cheeklit Cream Blush warna peach, yang harganya sekitar Rp 30 ribuan.
5. Rapikan Alis dengan Sisir atau Maskara Bening
Alis yang rapi bikin tampilan wajah makin on point. Kamu bisa merapikannya dengan sisir alis atau maskara bening biar terlihat natural.
Tasya menggunakan Benefit Ready, Set, Brow Setter, yang harganya sekitar Rp 600 ribuan. Kalau mau alternatif yang lebih murah, kamu bisa pakai pensil alis Maybelline Define and Blend, seharga Rp 29 ribuan. Tapi langkah ini opsional ya!
6. Lentikkan Bulu Mata dengan Jepitan
Gunakan jepit bulu mata untuk melentikkan bulu matamu. Lakukan dengan hati-hati supaya nggak mencubit kelopak mata atau merusak bulu mata.
7. Gunakan Lip Tint untuk Sentuhan Akhir
Terakhir, aplikasikan lip tint dengan warna natural. Tasya menyarankan untuk memulaskannya di bagian luar bibir agar terlihat fresh.
Lip tint yang digunakan Tasya adalah Pixy Tint Me On Pink, yang harganya sekitar Rp 45 ribuan.
Dengan langkah-langkah ini, kamu bisa tampil cantik dan natural tanpa khawatir dimarahin guru! Jangan lupa, selalu bersihkan makeup dengan benar setelah digunakan, ya. Selamat mencoba!***