Aktor Hollywood Will Smith mengaku sudah khatamkan Al-Quran karena kagum dengan referensi Nabi Musa pada Al-Quran.
Selain itu, Will Smith juga akui sangat ingin dapat merangkul banyak orang. Terlebih, saat dirinya tengah berusaha melalui masa-masa sulit selama dua tahun terakhir.
Aktor Hollywood Will Smith mengungkap bahwa dia telah khatam Al-Quran. Dalam wawancara baru-baru ini di acara ‘Big Time Podcast’, aktor berusia 55 tahun itu mengekspresikan kekagumannya yang dalam terhadap Al-Quran.
Smith menyoroti hubungannya yang mendalam dengan spiritualitas dan introspeksi selama menghadapi masa-masa sulit. Pengalaman dua tahun terakhir yang penuh tantangan mendorongnya untuk mencari pemahaman yang lebih dalam tentang dirinya. Selama periode tersebut, Smith menghabiskan waktu untuk membaca semua kitab suci, termasuk Al-Quran.
Baca Juga: Daftar Film Horor yang Tayang di Bioskop Indonesia pada April 2024
“Itu adalah periode dalam hidup saya ketika saya ingin memperluas hati saya sebanyak mungkin sehingga saya dapat merangkul banyak orang,” ujar Smith, yang juga seorang ayah dari tiga anak.
Referensi Nabi Musa
Dalam kesempatan tersebut, Smith juga mengungkapkan rasa kagumnya terhadap kesederhanaan Al-Quran dan bagaimana kisah Nabi Musa hingga referensi Nabi Musa mempengaruhinya secara mendalam.
Dia menekankan tentang bagaimana Al-Quran merujuk pada narasi-narasi yang ada dalam kitab suci sebelumnya dan bagaimana semua itu saling terkait.
Baca Juga: Catat! Berikut Daftar Serial Netflix April 2024, Ada Andrew Scoot
“Saya takjub melihat banyak referensi tentang Nabi Musa dalam Al-Quran,” katanya.
Bagi Smith, kesederhanaan Al-Quran membuatnya mudah dipahami. Ini memungkinkannya untuk menyelami isi kitab suci umat Muslim tersebut dengan lebih baik.