Pengakuan Imam Masjid Aolia Gunungkidul soal Lebaran, Mbah Benu: Saya Telepon Allah

By Anisa
3 Min Read
Pengakuan Imam Masjid Aolia Gunungkidul soal Lebaran, Mbah Benu: Saya Telepon Allah (Foto: SC Video)

Jamaah Masjid Aolia

Jamaah Masjid Gunungkidul telah lebih awal melaksanakan Salat ID dibanding dengan penetapan pemerintah. Itu tentunya mengikuti perintah Imam Masjid, Mbah Benu.

“Hari ini semua [jemaah Aolia] sudah menggelar Salat Idulfitri. Tapi tidak hanya di sini tapi di mana-mana, terutama Masjid-masjid Aolia,” kata Mbah Benu di rumahnya.

Ia mengatakan bahwa jamaah tersebar di berbagai wilayah baik Indonesia maupun luar negeri seperti Malaysia, Inggris dan India.

- Advertisement -

Baca Juga: Fakta-fakta Penumpang Wanita Jadi Korban Pelecehan di KRL, KAI Minta Maaf

Diberitakan sebelumnya bahwa jamaah Masjid Aolia Gunungkidul Daerah Istimewa Yogyakarta mendadak jadi perbincangan publik setelah melaksanakan salat Idul FItri 1445 Hijriah.

Para jamaah terlihat berdatangan ke Masjid dan kediamanan Imam Jamaah Masjid Aolia KH Raden Ibnu Hajar Sholeh Pranolo mulai pukul 06.00 WIB.

Salat Id dilaksanakan di dua lokasi berjarak beberapa meter. Mereka pun melaksanakan salat Id sekitar pukul 06.58 WIB yang kemundian berlanjut dengan mendengarkan khotbah. Kegiatan Salat Id berakhir dengan saling bersalam-salaman.

Leave a comment