Nama Vinanda Prameswari kini tengah senter dibicarakan publik, lantaran dirinya dikabarkan akan maju menjadi calon Wali Kota Kediri di Pilkada Serentak 2024.
Sebagai bakal calon Wali Kota Kota Kediri, sejumlah partai politik juga sudah tampak mengemukakan pendapat bakal mendukung dirinya.
Lalu siapa sebenarnya sosok Vinanda Prameswari? Berikut biodata dan profil dirinya sebagaimana dirangkum Inversi dari berbagai sumber.
Profil Vinanda Prameswari
Vinanda Prameswari adalah sosok bakal calon Wali Kota Kediri yang lahir pada 12 juni 1998.
Sosok Vinanda Prameswari diketahui merupakan kader Partai Golkar. Selain itu dirinya juga merupakan Ketua Harian Relawan Suket Teki Nusantara (RSTN), yakni salah satu organisasi pendukung atau relawan Joko Widodo (Jokowi).
Selain menjabat sebagai Ketua Harian RSTN, sosok Vinanda juga memiliki pengalaman organisasi, yakni pernah bergabung di Divisi Penelitian FKPH (Forum Kajian dan Penelitian Hukum) FH Brawijaya. Selanjutnya, Divisi acara di IYOIN (Indonesia Youth Opportunities In International Networking).
Baca juga: Biodata dan Profil Nabila Purwita, Atlet Voli Putri Asal Sumenep
Meski dirinya lahir di Kota Surabaya, namun Vinanda tumbuh dan besar di Kota Kediri. Dirinya pernah menempuh pendidikan di SMPN 1 Kota Kediri (2010-2013) dan SMAN 3 Kota Kediri (2013 – 2016) hingga melanjutkan ke Fakultas Hukum UB (2016-2020) lalu Magister Kenotariatan Unair (2021-2023).