Tampang Pegi Setiawan alias Perong membuat publik penasaran setelah menjadi buronan selama delapan tahun, kini berhasil ditangkap di Bandung pada Selasa, 21 Mei 2024 malam.
Saat yang bersamaan, Polda Jabar pun turut merilis tampang Pegi yang selama ini menjadi misteri. Pegi Setiawan tampaknya memiliki kulit sawo matang.
Lewat foto yang beredar di media sosial, Pegi alias Perong terlihat memiliki rambut lurus dan disisir ke arah kanan. Dalam foto itu, Pegi mengenakan pakaian berwarna biru dengan garis putih.
Pegi Setiawan Kuli Bangunan
Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan bahwa selama menjadi daftar pencarian orang (DPO), Pegi bekerja sebagai kuli bangunan di Bandung.
“Informasi terakhir, dia bekerja saat ini sebagai buruh bangunan di Bandung. Sehingga kami tangkap di Bandung,” kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast, Rabu, 22 Mei 2024.
Baca Juga: Pegi Setiawan, DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Ditangkap di Bandung
Dalam kesempatan itu, Jules juga mengungkapkan bahwa polisi telah menghubungi pihak keluarga terkait dengan penangkapan terhadap Pegi.