Profil Mgdalenaf, Food Vlogger sekaligus YouTuber yang Tengah Viral (Foto: Instagram @Mgdalenaf)

Profil dan Biodata Mgdalenaf, Food Vlogger Banjir Kritikan Karena Curhat Pernah Ditolak Restoran

By Anisa

Nama Mgdalenaf alias Magdalena Fridawati mendadak jadi perbincangan hingga banjir kritikan dari publik karena pengakuannya sendiri.

Hal itu berawal saat tampil di sebuah podcast, ia pun menceritakan pengalaman pahitnya sebagai seorang YouTuber yang memiliki banyak pengikut.

Ia menceritakan pengalamnnya saat mereview makanan, meski sudah mempunyai jutaan follower di media sosial, ia mengaku masih suka disepelekan oleh pebisnis kuliner.

Bahkan ia juga merasa food vlogger masih suka dipandang sebelah mata. Pada saat datang ke restoran tidak dijamu dengan baik.

Alhasil curhatan dari Mgdalenaf itu mendapat cibiran dari penggemarnya. Mereka tak menyangka bahwa Mgdalenaf menjual follower demi bisa makan di restoran yang ia kunjungi. Meski demikian, Mgdalenaf sudah mengklarifikasi dan meminta maaf atas pernyataannya itu.

Lantas siapakah sosok Mgdalenaf? Berikut inversi.id sajikan untuk anda profil Mgdalenaf dan biodata Mgdalenaf.

Pengusaha

Sosok Mgdalenaf selain dikenal sebagai seorang food vlogger, ia juga berprofesi sebagai seorang pengusaha.

Sesuai dengan profesinya sebagai food vlogger yang rela terbang dari ujung barat Indonesia hingga timur demi mencicipi beragam makanan khas tanah air.

Mgdalenaf pun mencoba peruntungan di dunia usaha, ia memiliki usaha kuliner khas Indonesia, yaitu sambal literan. Ia membuat produk sambal 1 liter yang dinamakannya NYAMBAL.

Selain itu, Mgdalenaf juga punya usaha jajanan kuliner makroni setan dengan nama MANTAN. Kemasannya dibuat unik yaitu ditempatkan di dalam Sling Bag Pouch transparan.

YouTuber

Mgdalenaf juga dikenal lewat profesinya sebagai YouTuber. Ia dikenal lewat konten-konten kuliner dan mukbangnya.

Sukses menjadi seorang YouTuber dan Food Vlogger, latar belakang pendidikannya sama sekali tidak berhubungan dengan pekerjaannya sekarang.

Perempuan kelahiran Bekasi, 29 April 1994 ini diketahui mengambil jurusan Kriminologi di Universitas Indonesia. Ilmu yang diambilnya itu mempelajari berbagai aspek tentang kejahatan. Namun kini, ia justru sukses sebagai food vlogger.

Karir Mgdalenaf

Mgdalenaf mulai terjun ke dunia digital pada tahun 2018. Saat itu ia memutuskan untuk mencoba dengan membuat kanal YouTube dan menyalurkan hobinya.

Ia pun rajin membuat konten-konten makanan, salah satunya mukbang. Profesinya sesuai dengan hobinya yang suka makan.

Terjun ke dunia YouTube, Mgdalenaf konsisten membagikan review seputar makanan-makanan unik, mulai dari menu di restoran mahal hingga pedagang kaki lima.

Konten-konten Mgdalenaf rupanya disukai banyak orang karena menarik dan menghibur, hal itu dibuktikan dari jumlah subsribernya sampai jutaan. Menariknya wanita berusia 28 tahun itu terkenal dengan jargonnya, “Bar-Bar Kuy!”

Biodata dan profil Mgdalenaf

Nama Lengkap: Magdalena Fridawati

Nama Panggilan: Magda

Nama Panggung: Mgdalenaf

Tempat, Tanggal Lahir: Bekasi, Jawa Barat, 29 April 1994

Pendidikan: Kriminologi, Universitas Indonesia

Agama: Katolik

Profesi: YouTuber, Pengusaha, Food Vlogger

Hobi: Makan, traveling

Instagram: @mgdalenaf

TikTok: @mgdalenafofficial

YouTube: MGDALENAF Official

Share This Article
Leave a Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *